Enam bulan telah dilewati dengan penuh perjuangan dan ketika melihat Juli sampai Desember, sungguh Tuhan luar biasa berkarya dalam hidupku.
Setiap bulannya selalu saja ada jalanku menikmati hidup dengan berlibur . Rasanya bulan – bulan selanjutnya DIA memberi hadiah untuk ketaatanku dalam melangkah.
Juli – Liburan dan Liburan.
Juliku semakin bersemi. Berawal saat sahabatku Adel menawarkan tempat di Gadog , aku menyebut tempat itu tempat bersembunyi tepatnya tempat yang tepat untuk menghilang dari keramaian ibu kota.
Bangunan tempat itu terdapat dibalik rimbunan bambu, jika pertama kali datang tidak akan mengira akan ada rumah yang nyaman untuk menghabiskan waktu.
Diminggu selanjutnya aku dengan beberapa kawan berangkat ke ujung kulon ( Pulau Peuchang ) kedua kalinya. Kisahnya lengkapnya silahkan mampir ke menjelajah pulau peuchang bersama Raja jalan-jalan.
Agustus – Kisah Aphrodite.
Awal Minggu aku dengan pergi ke Subang, berkunjung kerumah kawan. Dan kami menikmati air terjun yang ada disana.
Yang menjadi catatan penting tahunku 2016 di Agustus ini ketika aku memutuskan memberanikan diri menulis kisah nyata perjalanan hidup kawanku dipadukan dengan imajinasiku dalam kisah Aphrodite.
September – Liburan Lagiiiiiii
Sering kali jika ketemu kawan lama kata pertama dilontarkan ke aku adalah
“ Nik lu jalan2 mulu yak, emang kagak kerja , enak banget hidup lu “
Puji Tuhan aku bisa jalan-jalan terus, buatku ini hadiah hidup, diberi kesempatan untuk lebih mengenal Indonesia lebih dekat.
Seperti September 2016 aku bersyukur bisa terbang ke Surabaya walau hanya menikmatinya dalam 24 jam saja, karena selanjutnya aku terbang ke Bali, menikmati tanah kelahiranku beserta dua sahabatku Adel dan Sarah.
Catatan penting tahunku di September ketika aku diberi kesempatan berbicara di sebuah event komunitas, dikesempatan itu aku berbagi bagaimana kita harus Bangga akan Indonesia dengan segala keberadaannya, sesuai misi dari komunitasi pencinta Indonesa inindonesiaku.com.
Oktober – Tampil berbeda
Bulan ini disibukkan dengan event kantor dimana aku kembali menjadi panita. Tahun ini kami menikmati Hotel Royal Tulip . Aku beruntung mendapatkan cukup banyak hadiah. ( Best Costum, Sepeda dan hadiah-hadiah kecil lainnya )
Buatku yang menjadi khusus di Oktober ini adalah ketika aku berusaha tampil berbeda ( baca pakai Gaun , yg biasanya paling malas ) diacara pernikahan beberapa kawan, yang kebetulan acaranya di hari yang sama, satu disiang hari dan satunya dimalam hari.
November – Campur Sari.
Antara Bahagia dan sedih tercatat dalam akhir tahunku di 2016. Senangnya beberapa kegiatan aku nikmati, seperti pembubaran panita dengan rafting di Sukabumi.
Selanjutnya bersama beberapa kawan berangkat ke Bandung , Langkah pertama karya dengan beberapa kawan.
Sedihnya adalah ketika aku punya kesalahan dan saat aku sadar aku meminta maaf, namun bukan maaf yang kudapatkan tetapi ditinggalkan dengan begitu saja dengan belum selesai aku utarakan semua perkara.
Tidak sampai disana, maafku yang tulus diperolok-olok dengan membuat meme dengan disebar disosmed. Ah Dunia ini memang selalu memberi warna.
Sakit saat melihat itu , tapi buatku aku belajar menerima dengan iklas dan selalu berusaha tidak membalas dengan kebencian. Cukup tutup buku dengannya. Itu adalah caraku menghindari kebencian.
Novemberku ditutup dengan menikmati hotel Gratis di Yello Hotel beserta Sahabatku Adel.
Desember – Amazing month
Yeaaaahhh Desember 2016 adalah bulan yang paling aku tunggu disepanjang beberapa tahun sebelumnya.
Ya ditunggu karena dibulan inilah aku mewujudkan mimpiku “ Traveling ke Raja Ampat”
Ketika aku sampai dipuncak wayag 1 aku sangat bersyukur, Tuhan sungguh jatuh cinta ketika menciptakan Indonesia. Tidak banyak kata yang kulontarkan hanya mampu bilang,
Thank you LORD
Keindahan Raja Ampat akan aku tuangkan sendiri dilain waktu. ( semoga ada yang menunggu he he he )
Setelah menikmati Raja Ampat , aku menikmati Hotel Mercure dan Hotel Raffles (Gratis) rasanya Tuhan sungguh luar biasa menggantikan dengan manis ketika hal-hal yang pahit telah kulalui sepanjang 2016.
Selain itu Desember juga selalu menjadi arti di setiap tahunnya karena bulan ini sahabatku Adelina Tampubolon berulang tahun. Dan Roy yang menjadi penasehat ditahun-tahun akhir juga berulang tahun.
Begitu juga Natalku tahun ini sangat berkesan. Tahun yang luar biasa.
Melihat Catatan Tahunku di 2016 awal Tahun dibuka dengan luar biasa dan ditutup Tahun dengan luar biasa juga.
Terima kasihku khusus buat Roy.
Suka, duka, pahit manis langkahku di 2016 adalah KaryaNYA membentuk aku menjadi lebih baik. Dan itu semua tidak bisa aku lalui tanpa para sahabat yang selalu mendukung .
Aku mungkin salah satu orang paling beruntung dalam hidup dianugrahi orang-orang yang luar biasa disekelilingku. Terima kasih Kawan, maafkan tidak bisa sebut satu persatu.
Di akhir catatan tahunku 2016,
Terima kasih ku persembahkan khusus untuk Andreas Roy Salim,
Terima kasih
sudah menjadi kakak..
sudah selalu menerima keluh kesahku..
untuk segala nasehatnya..
mungkin tanpa perdulimu aku tidak mampu melangkah ..
memutuskan yang Tuhan sudah berulang kali ingatkan aku untuk melangkah…
Tetaplah menjadi berkat bagi banyak orang, Tetaplah baik .
Maaf ya sering merepotkanmu …
semoga kedepannya aku semakin “mendengar “
Selamat Menyambut Tahun Baru, semoga kita semua semakin berbinar.
Eh betulan Mbok ada permintaan maaf yang dijadikan meme di medsos? Kok saya nggak tahu ya? (Ya iyalah siapa gue gitu yak, haha). Tapi kalau berkenan saya mau dong kepo soal ceritanya dan apa yang sebenarnya terjadi, jika orang-orang yang terlibat dalam konflik itu kebetulan saya kenal juga, hehe.
Banyak banget hal baik yang terjadi dalam hidupmu dan pantas banget buat disyukuri, Mbok. Misalnya sering menginap gratis di hotel, lha saya kalau tidak bareng kalian mungkin tak akan pernah menginap gratis, jujur itu pengalaman pertama saya, haha. Yang penting pelajaran dari semua ini kita jadikan bekal menatap tahun depan, dan saya pikir Mbok sudah lebih piawai dari saya untuk soal itu, hehe.
Ha ha ha urusan minta maaf itu orgnya dikau ga kenal Gus, sengaja aku tulis disini bahwa hidup seperti itu tidak semua menyenangkan hati , tergantung bagaimana menerima dan berjiwa besar . Nanti kita berpetualang bareng ya dan semoga berkat yg sering aku terima menular padamu.
Oalah baiklah, hehe. Siap, amiin.
Aku mau ikutan kefo donk secara udah lama engga ngeteh bareng hahaha.. Mbok, Gus, Gek yang satu ini pingin inap di hotel gratis lagi plis plis plis =))
Ha ha ha gek Wien .. Kepooh daah .. Nanti kita ngeteh yaaaa ???
Iya mbok, 5 Januari itu tanggal keramat katanya =))
Hahay kalau menginap gratis mah saya juga mau banget, haha.
Senangnya ketemu orang-orang yang menyenangkan. Kalaupun ada orang-orang yang sulit anggap saja kita emang diajar untuk mengasah kesabaran.
sedih! bahkan tak ada namaku diperjalanan cerita indahmu kak.
Wuaaaaaa maafkan aku adik .. Tahun ini kita buat moment yaaa dan tercatat di tahunku 2017 #hug